Ticker

6/recent/ticker-posts

#1 DOSAMU SEPENUH BUMI - ALLAH AKAN AMPUNI

ISLAM AGAMAKU TV

#1 DOSAMU SEPENUH BUMI - ALLAH AKAN AMPUNI

Dari Anas bin Malik radhiallahu‘anhu dia berkata:
Aku mendengar Rasulullah sholallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Allah subhanahu wata’ala berfirman, “Wahai anak Adam, sepanjang engkau memohon kepada-Ku dan berharap kepada-Ku akan Aku ampuni apa yang telah kamu lakukan. Aku tidak peduli. Wahai anak Adam, jika dosa-dosamu setinggi awan di langit kemudian engkau meminta ampunan kepada-Ku akan Aku ampuni. Wahai anak Adam, sesungguhnya jika engkau datang membawa kesalahan sebesar dunia, kemudian engkau datang kepada-Ku tanpa menyekutukan Aku dengan sesuatu apapun, pasti Aku akan datang kepadamu dengan ampunan sebesar itu pula.” (HR. Tirmidzi, ia berkata, ”hadits ini hasan shahih.”)
Baca Juga:

Hadist di atas menunjukkan betapa besarnya rahmat Allah SWT, bagi hamba - hamba Nya yang mau bertaubat, memohon dan mengharapkan ampunan-Nya. Karena dengan taubat itu, Allah SWT mengampuninya, sehingga terhapuslah dosa-dosa
Katakanlah: “Hai hamba-hambaKu yang melampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang” (QS Az Zumar: 53)
Bersegeralah menuju ampunan Allah SWT. Berdo’alah kepada Allah SWT dan beristighfar atas setiap kesalahan yang dilakukan. Dan janganlah kamu berbuat syirik. Sebab, Allah SWT mengampuni semua dosa-dosa, kecuali satu hal: syirik

 

Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang selain itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya”. (QS. An Nisa’: 48).

 

Dan sesungguhnya telah diwahyukan kepadamu dan kepada (nabi-nabi) yang sebelummu: “Jika kamu berbuat syirik, niscaya akan terhapuslah amalmu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi”. (Qs. Az Zumar: 65).


Dosa apa pun, selama mau bertaubat, memohon ampun dengan sebenar-benarnya, Pasti Allah akan mengampuninya. Tetapi tidak dengan kesyirikan. Dan syirik itu dapat menghapus amal









NA Rahman - Setyani